Pengertian dan Manfaat Internet


Bisa dikatakan, internet adalah penemuan yang sangat berpengaruh di dunia saat ini. Dengan internet kita bisa menjelajah seluruh dunia hanya dengan menatap monitor sambil mengetik dan menggerakan mouse saja. Akses internet pun kini semakin mudah, tidak hanya komputer atau laptop saja, smartphone dan gadget pun bisa untuk mengakses internet. Berbagai informasi bermanfaat bisa kita temukan di internet, seperti mencari berita politik, ekonomi, tips kesehatan, pengertian internet, olahraga, dan masih banyak lagi di mesin pencari terbaik saat ini, yakni Google.com

Pengertian Internet
Internet adalah sebuah jaringan komputer yang saling terhubung dengan menggunakan suatu sistem standar global transmission control protocol/internet protocol suite (TCP/IP) yang digunakan sebagai protokol pertukaran paket dalam melayani miliaran pengguna yang terdapat diseluruh dunia. Internet merupakan kependekan dari interconnected network. Internet juga dapat diartikan sebagai jaringan komunikasi global yang terbuka dan menghubungkan jutaaan atau milyaran jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi misalnya telepon, satelit, dan sebagainya.

Manfaat Menggunakan Internet
Dari kemudahan mengakses internet, terdapat banyak manfaat yang dapat diperoleh sebagai pengguna internet. Fungsi menggunakan internet adalah sebagai berikut.

1. Media Komunikasi yang Cepat
Perkembangan internet, membuat komunikasi antar individu mudah dan lebih cepat baik itu di dalam negeri maupun di luar negeri dengan biaya yang relatif murah.
2. Menambah Wawasan
Dengan tersedianya milyaran informasi yang ada diinternet, Anda hanya perlu mencari nya saja. Hanya dengan mengetik beberapa kata pun, informasi yang dinginkan sudah bisa didapatkan. Jadi, internet sangat menambah wawasan penggunanya. Dan ini tentunya sesuai dengan pengertian internet yang sudah dijelaskan diatas.
3. Lebih Efisien
Tak perlu membeli koran, tak perlu berlama-lama menunggu informasi yang Anda mau di TV. Dengan internet, informasi apapun bisa langsung kita dapatkan. Jadi, dapat dibuktikan bahwa internet bukan hanya media yang murah, tetapi juga sangat efisien.
4. Internet sebagai Wahana Liburan
Internet dapat mengisi waktu kosong anda dan dapat menghibur anda dengan banyaknya media sosial seperti facebook, twitter, musik dan bermain game.
5. Media Berbisnis
Sekarang ini, banyak para kalangan yang mengetahui manfaat internet yang satu ini yaitu bisnis. Banyak orang yang berbisnis online yang keuntungannya bukan main banyaknya.

Baca Juga :

Subscribe to receive free email updates: