Cara Membuka kunci Pola/PIN Android yang Dilupa


Bagi kebanyakan pengguna smartphone atau tablet Android yang dibekali dengan fitur fingerprint scanners, akan sangat mudah untuk mengakses ponsel mereka walau lupa dengan rangkaian kode password yang telah dibuat sebelumnya. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi perangkat yang belum dibekali dengan kemampuan pemindai jari.

Ada langkah mudah yang bisa sobat lakukan sendiri, dan yang pastinya gratis, selama akun Google sobat yang ada di dalam perangkat tersebut masih aktif. Dengan begitu, sobat bisa mereset PIN dan Password melalui web browser atau aplikasi dari Android Device Manager.

Berikut cara me-reset Password dan PIN Android dengan menggunakan Android Device Manager.

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah memastikan perangkat yang terkunci dalam keadaan aktif. Kunci dari kesuksesan cara ini adalah dengan memberikan akses WiFi atau sinyal jaringan kepada Android Device Manager dan perangkat sobat, agar nantinya bisa terhubung dengan perangkat sobat dari jarak jauh. 
  • Jalankan aplikasi Android Device Manager melalui perangkat lainnya, atau dengan mengetikan “android device manager” di dalam box pencarian browser. Atau, juga bisa langsung mengunjungi alamat web www.google.com/android/devicemanager.
  • Pastikan sobat login menggunakan akun Google yang sama dengan yang ada dalam perangkat yang terkunci.
  • Ketika sobat sudah berada di Android Device Manager menggunakan akun Google, tampilan beragam informasi mengenai perangkat akan bisa dilihat secara jelas. Namun, jika sobat memiliki lebih dari satu perangkat Android yang menggunakan satu akun Google, maka pilihlah nama perangkat yang hendak dibuka kuncinya.
  • Selanjutnya, saat perangkat telah dipilih, sobat akan disajikan dengan beberapa menu, seperti Ring, Lock dan Erase. Ring berguna untuk mencari lokasi perangkat tersebut, jika hilang atau dicuri. Erase berguna untuk menghapus seluruh data penting yang ada di dalam perangkat. Dan, untuk sobat yang lupa dengan password, maka silahkan memilih Lock. Lock akan memberikan akses kepada sobat untuk mengubah PIN dari perangkat. Masukan rangkai PIN baru dan tunggulah sejenak hingga Android Device Manager memberikan kabar jika perangkat telah diganti PIN-nya.
  • Setelah Android Device Manager memberikan notifikasi jika password sukses diganti, maka sekarang berpindahlah ke perangkat yang terkunci sebelumnya. Nyalakan layar ponsel dan voila, perangkat kini sudah tak terkunci lagi dan dibekali dengan kode PIN baru yang pastinya harus kamu ingat dengan baik kali ini.

Terkadang, cara ini tidak akan berjalan dengan mulus karena beberapa kendala, seperti “Location unavailable”, yang menandakan perangkat tidak terbaca oleh Android Device Manager. Jika hal tersebut terjadi, maka silahkan coba melakukan scan kembali. Langkah ini juga tidak akan berhasil jika sebelumnya sobat menon-aktifkan fitur Location Services yang ada pada Google Play.

Untuk mengantisipasi kemungkinan buruk itu terjadi, sekarang sobat dapat mengakses aplikasi Google Settings > Security dan berikan tanda centang pada bagian Remotely locating the devices dan Allowing remote lock and erase. Hal ini akan mempermudah jika nantinya secara tak sengaja melupakan PIN atau bahkan kehilangan perangkat Android.

Baca Juga : Aplikasi Lockscreen Android Terbaik

Subscribe to receive free email updates: